Close
Ujung Jari Batalkan Penalti, Kroasia Tetap Lolos Ke 16 Besar

Kroasia akhirnya melaju babak 16 besar Piala Dunia 2022 setelah dalam pertandingan terakhir Grup F bermain imbang tanpa gol melawan Belgia di Stadion Ahmed bin Ali pada hari Kamis (01/12) Malam WIB.

Kroasia mengawali pertandingan dengan baik dan nyaris membuka keunggulan lebih dahulu di menit ke-15 ketika Wasit menunjuk titik putih , disusul Pelanggaran dari Yannick Ferreira-Carrasco kepada Andrej Kramaric.

Namun, Penalti dibatalkan karena saat tendangan bebas dilakukan sebelum adanya Pelanggaran Carrasco. Ujung jari salah satu pemain Kroasia berada dalam posisi Off-side setelah Anthony Taylor melihar VAR.

Belgia yang membutuhkan kemenangan pun memasukkan Romelu Lukaku di babak kedua, Ia juga nyaris membobol gawang Kroasia di menit ke-60, Tapi tendangannya menghajar tiang kiri gawang.  Skor imbang tanpa gol pun bertahan hingga pertandingan berakhir.

Hasil imbang inipun membawa Kroasia berada di posisi kedua Klasemen Akhir Grup F dengan perolehan lima poin, Selisih dua poin dari Maroko yang berhasil mengamankan kemenangan 2-1 dari Kanada.

Sementara Belgia berada di peringkat ketiga , Karena hanya memperolehkan empat poin, Serta Kanada menjadi Juru Kunci pada klasemen Grup F.

Sebelum bertanding Kroasia melawan Belgia, Anthony Taylor pernah menjadi sorotan di pertandingan Korea Selatan melawan Ghana.

Pada saat itu , Taylor memutuskan pertandingan berakhir saat Korea Setalan mempunyai kesempatan untuk membobol gawang Ghana lewat tendangan pojok untuk menyamakan kedudukan . Korea Selatan pun melakukan Protes , Namun berujung kartu merah kepada Pelatih Paulo Bento.

Kroasia yang tampil sebagai Runner-Up akan menghadapi pemenang Grup E yang masih diperebutkan antara Spanyol, Jepang , dan Kroasia sehingga bisa menyamai poin pada edisi sebelumnya ketika mereka sukses melaju ke final.

SUSUNAN PEMAIN

Kroasia: Livakovic; Juranovic, Lovren, Gvardiol, Sosa, Modric, Brozovic, Kovacic, Kramaric, Livaja, Perisic.

Belgia: Courtois; Meunier, Alderweireld, Vertonghen, Castagne, Dendoncker, Witsel, Carrasco, De Bruyne, Trossard, Mertens.

Baca Juga : Hentikan Penalti Lionel Messi, Kiper Polandia Wojciech Szczesny Tuai Pujian

Add Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *