Close
Tottenham Hotspur Capai Kesepakatan Personal Rekrut Richarlison

Tottenham Hotspurs pastikan telah mencapai kesepakatan bersama untuk mendatangkan pemain bintang dari Everton , Richarlison pada bursa transfer musim panas ini.

Menurut info yang didapatkan dari The Athletic, Tottenham Hotspurs dan Everton berada dalam tahap finalisasi biaya transfer Richarlison yang klausul pelepasannya mencapai £50 juta plus £10 juta sebagai bonus performa.

Angka tersebut masih berada dibawah rekor pembelian Tottenham Hotspurs yaitu saat mendatangkan Tanguy Ndombele dari Lyon sebesar £54 juta pada musim panas tahun 2019 silam.

Richarlison masih terikat kontrak di Everton hingga Juni 2024. Sang Penyerang sempat dilirik oleh Arsenal, Namun ia lebih tertarik melanjutkan kariernya di Liga Champion dibawah arahan Antonio Conte.

Pemain muda itu telah menunjukkan performa terbaiknya di Liga Primer Inggris sejak pertama kali bergabung bersama Watford pada tahun 2017 Silam.

Bersama Everton , Richarlison tercatatkan selalu memberikan 2 digit gol selama 4 musim. Pada Musim lalu , Dirinya menyumbangkan 10 gol dan mengamankan Evertton dari relegasi.

Richarlison akan menjadi pemain baru ke-4 yang didatangkan oleh Tottenham Hotspurs setelah Ivan Peristic dari Inter Milan , Fraser Forster dari Southampton , dan Yves Bissouma dari Brighton.

Baca Juga : Alvaro Morata Dipulangkan Ke Atletico Madrid

Add Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *