Setelah memulai kampanye Piala Dunia dengan kemenangan 1-0 melawan Kanada, Belgia menelan kekalahan dari Maroko sehingga membutuhkan kemenangan atas Kroasia untuk mengamankan tiket menuju 16 besar.
Namun sayangnya , Belgia hanya bisa bermain imbang dengan Kroasia, Dimana Romelu Lukaku juga sempat diturunkan namun tidak mampu menciptakan gol keunggulan.
“Ini pertandingan terakhir saya sebagai pelatih Timnas. Saya sudah mengucapkan selamat tinggal kepada pemain dan Staf. Hari ini kami kembali menjadi diri kami sendiri. Memenangkan laga di Piala Dunia bukanlah hal yang mudah.” Ucap Martinez.
“Hari ini kami menciptakan banyak peluang pada pertandingan tersebut. Jadi kami tidak memiliki penyesalan. Kami bisa meninggalkan Piala Dunia dengan kepala tegak. Kami ingin terus berlanjut. Ini adalah turnamen terbaik di dunia.” Tambahnya.
Martinez menghabiskan masa baktinya selama enam tahun sebagai Timnas Belgia dan memandu mereka finis ketiga di Piala Dunia 2018 sebelum mencapai perempat-Final Euro 2020.
Kegagalan ini pertama kalinya sejak 1998 silam , Dimana Belgia gagal melaju dari Fase Grup Piala Dunia.
Timnas Belgia akan mencari pelatih baru sebelum kualifikasi Euro 2024 yang mereka mulai dengan melawan Swedia pada Maret 2023 mendatang.
Baca Juga : Ujung Jari Batalkan Penalti, Kroasia Tetap Lolos Ke 16 Besar
Add Comment