Close
Odion Ighalo Sarankan Cristiano Ronaldo Pindah Ke Arab Saudi

Ighalo yang menhabiskan waktu selama satu musim di Old Trafford dengan status pinjaman pada masa periode 2020-2021, Kini bermain di Arab yang awalnya memperkuat Al Shabab kini memperkuat Al Hilal.

Ronaldo dikaitkan dengan kepindahannya ke Arab setelah kontraknya diputuskan oleh Manchester United jelang Piala Dunia 2022, Dan Ighalo yakin kepindahannya akan bermanfaat untuknya.

“Anda tidak akan pernah tahu, Tapi saya ingin dia melakukan itu. Saya ingin dia datang ke Arab Saudi karena dia akan meningkatkan liga dan menambahkan lebih banyak fans ke liga ini.” Ucap Ighalo.

“Ronaldo sangat ambisius dan saya pikir dia ingin bermain di tim Liga Champions dan mengakhiri kariernya dengan baik. Akan tetapi anda tidak akan pernah tahu masa depan seperti apa yang menantinya.” Tambahnya.

“Ia harus mengambil keputusan. Saya berharap yang terbaik untuknya dalam keputusan itu dan semoga dia datang ke Arab.” Tutur Ighalo.

Selain itu juga , Ronaldo dikanarkan mendapatkan tawaran tinggi dari Timur Tengah. Saat ini Ronaldo tengah memfokuskan perhatiannya kepada Piala Dunia 2022 bersama Portugal dan juga dikaitkan dengan tim lain dari Inggris , Italia , Spanyol, dan Amerika Serikat.

Baca Juga : Raheem Sterling Tinggalkan Piala Dunia 2022 Dan Pulang Ke Inggris

Add Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *