Belanja besar-besaran yang lakukan oleh Chelsea pada bursa transfer musim dingin lalu mendapatkan kritikan pedas dari mantan CEO Bayern Munich, Karl-Heinz Rummenigge.
Hal itu terlihat dari perolehan Chelsea hingga 23 pertandingan Liga Primer Inggris yang hanya menempati peringkat ke-10 klasemen sementara. Sejak Todd Boehly mengambil alih Chelsea dari Roman Abramovic, Chelsea telah menghabiskan lebih dari €630 juta.
“Chelsea telah menghabiskan ratusan juta hanya untuk mendapatkan posisi kesepuluh di klasemen. Itu tidak masuk akal.” Ucap Rummenigge.
“Satu-satunya kompetisi yang masih hidup adalah Liga Primer Inggris, Klub Inggris menghabiskan banyak uang dengan cara yang tidak cerdas dan tidak rasional. Klub lain berjalan ditengah krisis finansial dan skandal , tetapi masih mampu membawa pulang trofi.” Tambahnya.
“Itu tentu tidak masuk akal. Pasar di Liga Primer Inggris diluar kendali. Mereka rela mengeluarkan dana banyak hanya untuk memperolehkan hasil yang biasa saja.” Pungkasnya.
Chelsea yang mengalami paceklik kemenangan dalam lima pertandingan terakhir akan berusaha bangkit ketika menjalani Derby London melawan Tottenham Hotspurs pada hari Minggu (26/02) Malam WIB.
Baca Juga : Lionel Messi Diminta Korbankan Timnas Argentina Demi Bertahan Di PSG
Add Comment