“Tiga atau empat bulan lalu saya sudah memberitahu klub bahwa saya ingin memutuskan untuk pensiun. Saya telah memikirkan hal tersebut bertahun-tahun. Ketika saya datang kesini , Saya datang untuk bersenang-senang menikmati sepakbola, Hidup saya , dan saudara saya.” Ucap Higuain.
“Ini adalah tahap baru dalam karier saya dan juga momen terbaik. Banyak fans dan staf yang sudah memberikan dukungan untuk saya. Saya sekarang bisa pensiun seperti yang saya impikan, Mencetak gol dan bermain untuk senang-senang.” Tambahnya.
Higuain tampil menakjukan untuk Inter Miami dengan mengemas 12 gol dalam 14 pertandingan terakhir dan berhasil mendorong klubnya menuju Play-off Piala MLS.
Higuain juga akan dikenang sebagai salah satu penyerang terbaik dari satu generasi setelah memenangkan gelar di Italia dan Spanyol sembari mencetakkan lebih dari 300 gol sepanjang karier pesepakbola Profesionalnya. Ia juga mengukir 75 Caps untuk Timnas Argentina dan mengamankan 31 gol.
Pihak Klub Inter Miami memiliki dua pertandingan yang tersisa di musim 2022/2023 sebagaimana mereka saat ini berada di urutan ke-7 dan terakhir Play-off Timur.
Miami akan melakono pertandingan melawan Orlando City pada hari Kamis (06/10) Pagi WIB sebelum final melawan Montreal.
Baca Juga : Pecat Bruno Lage, Wolverhampton Dekati Ruben Amorin Dari Sporting Lisbon
Add Comment