Close
Frank Lampard Yakin Christian Pulisic Mampu Amankan Posisinya Di Chelsea

Frank Lampard yakin Christian Pulisic masih menjadi pemain yang penting untuk Chelsea, Bahkan setelah klub memutuskan untuk mendatangkan Raheem Sterling pada bursa transfer musim panas ini.

Chelsea membayar dana sebesar £47,5 juta untuk mendatangkan Raheem Sterling pada pekan ini untuk menambah persaingan perebutan posisi di skuad utama Chelsea.

Akan tetapi , Lampard yang melatih Pulisic selama dirinya menjadi Bos Chelsea mengatakan bahwa Pulisic memiliki potensi untuk menjadi pemain yang special.


“Saya pikir Christian tentu saja bisa menjadi pemain yang penting untuk Chelsea , Akan tetapi itu sungguh menjadi pertanyaan untuk klub dan dirinya,” Ujar Lampard.

“Christian perlu waktu bermain , Saya tahu karakter dan gaya bermainnya seperti apa. Dia ingin bermain sepanjang waktu.Saya berharap kami mendapatkan solusi yang tepat untuk dirinya.”

Lampard kemudian memuji Pulisic lebih jauh dengan mengatakan bahwa dirinya masih memiliki peluang lebih besar untuk berkembang di masa depan bersama Chelsea.

“Saya pikir saya bekerja dengan bbaik bersama dia dan berusaha untuk mengembangkannya serta memiliki hubungan yang baik dengannya, Ia anak yang hebat dan luar biasa. Saya benar-benar senang bisa bekerja sama dengan orang berbakat seperti dirinya.”

Baca Juga : Legenda Barcelona , Rafa Marquez Resmi Ditunjuk Menjadi Pelatih Barcelona B

Add Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *