Christiano Ronaldo dilaporkan membawa pulang bonus berjumlah besar hanya beberapa hari sebelum menyampaikan keinginannya untuk hengkang dari Manchester United.
Menurut info yang di dapatkan , Ronaldo meminta untuk meninggalkan Manchester United hanya satau tahun setelah dipulangkan dari Juventus.
Kini , Narasumber orang dalam Manchester United menungkapkan bahwa Ronaldo langsung mencairkan bonus besar begitu tahun kedua kontraknya dimulai. Bonus itu bukanlah bonus klausul loyalitas , melainkan hak citra serta bonus dari gol dan juga performanya selama semusim.
“Semua kontrak diperbaharui pada awal Juli , dan kabarnya Christiano Ronaldo ingin hengkang langsung setelah cairnya bonus.” ucap Narasumber.
“Dirinya sama sekali tidak berbuat salah , akan tetapi beberapa orang merasa bahwa timingnya bukanlah suatu kebetulan. dan Ronaldo bisa saja hengkang dari jauh hari.”
Saat ini , Kontrak Ronaldo bersama Manchester United menyisakan 1 tahun saja dan Manchester United bersikeras tidak ingin menjual sang pemain pada bursa transfer musim panas ini.
Ronaldo juga tidak terbang bersama rekan-rekan satu timnya untuk mengikuti latihan Pramusim dan Chelsea disebut-sebut mempertimbangkan kemungkinan untuk mendatangkan Ronaldo.
Ronaldo mencetak 24 gol pada semua ajang pada musim lalu , Akan tetapi masih mendapatkan keritik karena mencederai gaya bermain serta keseimbangan Manchester United.
Setelah menjalani musim yang sulit , Manchester United finis ke-6 di Liga Primer Inggris sehingga gagal lolos ke Liga Champion 2022/2023, Hal tersebutlah yang menjadi alasan kuat Ronaldo ingin hengkang.
Baca Juga : Rela Tebus Mahal Darwin Nunez , Jurgen Klopp Berikan Penjelasan
Add Comment