Manchester United meresmikan Antony sebagai pemain baru pada bursa transfer musim panas ini. Ia didatangkan dari Ajax Amsterdam dengan mahar sebesar £85 juta.
Setelah didatangkan , Antony menjalankan debut nya dengan penampilan menakjubkan , Dimana ia berhasil mengamankan gol saat Manchester United menaklukkan Arsenal dengan hasil 3-1.
Setelah itu , Antony kembali dimainkan ketika Manchester United bertanding melawan Real Sociedad pada Liga Eropa. Sayangnya , Manchester United harus pulang dengan kekalahan 1-0.
“Saya belajar banyak disini. belajar dari siapapun tanpa memandang usia , ada bakat luar biasa di semua pemain. Apalagi saya belajar banyak dari Christiano Ronaldo . Hanya dalam beberapa hari , saya sudah banyak belajar darinya.” Ucap Antony.
“Ia memiliki pemikiran yang luar biasa dan setiap kali saya berbicara dengannya , Saya belajar banyak darinya. Saya yakin memiliki penyerang terbaik didunia itu sangat menjanjikan untuk masa depan.”
Selanjutnya , Manchester United akan bertanding melawan Crystal Palace dalam lanjutan Liga Primer Inggris 2022/2023 yang akan diselenggarakan di Selhurst Park pada hari Minggu (11/9).
Baca Juga : Unggul Dari Torino , Marcelo Brozovic Akui Inter Milan Harus Bekerja Lebih Keras
Add Comment